Tasikplus.com-Sabtu (19/4) ini, warga Kabupaten Tasikmalaya, kembali melaksanakan Pemilihan Suara Ulang (PSU) untuk memilih kepala daerahnya. PSU melaksanakan perintah MK setelah Pilkada Serentak 2024 dinyatakan batal atau cacat syarat.
Sejak pagi tempat-tempat pemungutan suara (TPS) buka, dimulai pukul 07.00 WIB. Yang jadi pandangan kedatangan pemilih di TPS-TPS secara sporadis tak tampak seperti di Pilkada lalu penuh antusias.
Terpotret kunjungan pemilih lengang. Beberapa saat setelah dibuka memang ada antrean. Namun memasuki pukul 10.00 di TPS-TPS pemilih surut. Tim redaksi melaporkan rata-rata berjumlah pemilih tek melebihi setengahnya.
Seperti di TPS I Desa Sirnagalih, dengan jumlah pemilih di TPS ini lebih dari 500 orang, hingga pukul 10-an WIB yang menyalurkan hak pilihnya dalam kisaran 100 orang.
"Sebelumnya memang ada antrean pemilih untuk mendaftar, tapi kemudian memasuki pukul 10-an WIB info dari panitia yang memilih dalam kisaran 100 orangan", tutur seorang warga di TPS itu yang minta namanya tak ditulis.
Kondisi tak berbeda kedatangan pemilih di TPS 006 Desa Pasirbatang, Kecamatan Cineam.Dari data pemilih di TPS ini berjumlah 514 orang, hingga pukul 10-an WIB tercatat baru 200-an orang yang menyalurkan hak pilihnya.
Panitia berharap hingga pengujung waktu pemilihan pukul 13.00 WIB ada kunjungan pemilih yang meningkat, sesuai angka dalam daftar pemilih tetap. tim
0 Komentar